Panduan Terbaru Wisata Murah ke Malang 2020

Panduan Terbaru Wisata Murah ke Malang 2020

Mon, 30 Dec 2019 - 05:11 PM

Liburan adalah sesuatu yang paling ditunggu-tunggu oleh sebagian orang. Liburan juga kerap kali dijadikan sebagai momen untuk merefreshkan pikiran dengan cara berekreasi bersama teman-teman, keluarga ataupun pasangan.

Biasanya, padatnya jadwal pekerjaan membuat seseorang membutuhkan liburan, entah itu staycation atau holiday nya.

Kali ini panduasia.com ingin membahas beberapa destinasi wisata murah ke malang yang dipastikan akan tetap eksis di tahun 2020.

Kalau kamu punya rencana liburan, kota Malang bisa menjadi pilihan, lho. Kenapa harus Malang? Simpel banget karena Malang memiliki banyak tempat-tempat wisata yang begitu indah.

Malang juga bisa menjadi tempat titik transit selain Surabaya, berbagai wisata murah di Jawa Timur bisa dilalui dari Malang, contohnya ada Paket Wisata Murah Bromo Midnight , lebih jauh lagi ke arah Probolinggo, kita bisa menikmati Wisata Pantai dengan Snorkeling di Gili Ketapang, Bahkan bila kita terus ke Arah Banyuwangi, kita bisa mengunjungi Paket Wisata Murah Ijen – Blue Fire

Apalagi malang juga terkenal dengan agro wisatanya seperti agrowisata kebun apel.  Malang juga terkenal dengan kota yang memiliki banyak kampus sehingga bisa dibilang kota Malang sebagai kota pelajar ke dua setelah Yogyakarta.

Sebelum kita bahas tentang destinasi apa saja yang ada di Malang, sebaiknya kita bahas terlebih dahulu tentang transportasi apa aja yang bisa kamu gunakan untuk berkunjung ke Malang. Check it out.

Jalur darat dengan kendaraan pribadi:

Di sini kita memulai perjalanan dari Jakarta gaes. perjalanan ini akan membutuhkan waktu 18 jam atau jarak sekitar 700 KM.

Dari Jakarta, kamu bisa menggunakan jalur Cikampek-Palimanan-kanci-Brebes Timur. Kemudian kamu bisa melanjutkan perjalanan dengan mengarungi jalur pantai utara Jawa menuju ke Jalur to Kendal, Jawa tengah untuk kemudian menuju ke Salatiga dan dilanjutkan kembali ke jalur tol Salatiga-Ngawi.

Kemudian dari Ngawi, kamu bisa kembali melanjutkan perjalanan dengan cara masuk ke Jalur bebas hambatan sampai ke Nganjuk.

Kemudian lanjut ke arah Kediri, Kandangan, Pujon, Batu dan malang. Biaya bahan bakar (bensin) yang mungkin kamu keluarkan berkisar Rp500.000.

Hanya saja perjalanan ini akan menyenangkan karena kamu gak akan ketemu banyak jalan yang jelek alias kamu akan ketemu jalan yang bagus.

Jalur udara dengan menggunakan pesawat:

Kalau kamu ingin bepergian ke Malang dengan cara yang lebih cepat maka kamu bisa menggunakan pesawat sebagai mode transportasi.

Kamu bisa memesan tiket pesawat tujuan malang dari bandara Soekarno-Hatta atau dari bandara halim perdana Kusuma.

Kisaran harga tiket pesawatnya rata-rata berkisar Rp700.000 hingga satu jutaan tergantung high season atau low season.

Dengan menggunakan pesawat, kamu bisa menempuh perjalanan sekitar 1 jam 25 menit aja guys. Dengan waktu secepat ini kamu bisa menghabiskan lebih banyak waktu di Malang untuk berlibur.

Harga Tiket Pesawat menuju Malang sedikit lebih Mahal dibandingkan Jakarta ke Surabaya, bila kamu ingin berwisata dahulu di Surabaya, maka Pandu menyarankan kamu memilih Penerbangan menuju Surabaya.

Kamu bisa memesan Tiket Pesawat dengan mudah di berbagai Applikasi Online Travel Agent seperti Traveloka, Pegi-pegi, tiket.com dan lain-lain.

 

Jalur darat menggunakan kereta api.

Selain menggunakan pesawat atau menggunakan kendaraan pribadi, kamu juga bisa menggunakan mode transportasi kereta api. Stasiun yang menyediakan rute untuk ke malang adalah stasiun pasar senen dan stasiun Gambir. Kamu bisa menggunakan kelas eksekutif maupun menggunakan kelas ekonomi yah guys. Jangan khawatir kalau misalkan kalian menggunakan kelas ekonomi pun sudah tersedia fasilitas AC.

Untuk mendapatkan tiket kereta api Jakarta-Malang, Anda bisa memesannya secara online di website PT KAI atau laman-laman penyedia tiket online lainnya. Loket di stasiun kereta api pun juga menyediakan tiket. Harga tiket juga bisa dilihat di sana sekalian. Yang jelas, karena perjalanan jarak jauh, tiket kereta api Jakarta-Malang ini harus Anda pesan jauh-jauh hari sebelum keberangkatan.

Jalur darat menggunakan bus:

Start Jakarta

Kalau kamu ingin berkunjung ke Malang menggunakan mode transportasi lain selain kereta api, pesawat ataupun kereta, kamu bisa menggunakan bus sebagai pilihan. Untuk bus jurusan Jakarta-Malang hanya tersedia kelas eksekutif saja yang memiliki fasilitas kursi 2-2, toilet, AC dan service makanan minimal sekali. Ada beberapa bus yang berangkat dari Jakarta ke Malang yaitu Safari Dharma Raya, Kramat Djati, Lorena, Pahala Kencana dan Gunung Harta. Kamu bisa membeli tiketnya dengan cara langsung ke kantor bus masing-masing atau dengan cara pembelian online.

Namun yang perlu diingat, pemberangkatan itu tak hanya terpusat pada satu terminal saja. Ada juga bus yang diberangkatkan dari pool perusahaan otobus (PO) tersebut.

Start Surabaya

Untuk start dari Surabaya cukup mudah kok sobat, Sobat bisa mendapatkan berbagai jenis Bis dari Terminal Purabaya. Berikut tips nya bila naek Bis dari Surabaya :

Sobat bisa naek Ojek / Ojek Online seperti Grab atau Gojek dan minta Driver untuk diturunkan di Dalam Terminal, tepatnya di “Pancuran Dalam”.

Ada dua jenis type Bis, Bis AC Ekonomi, kisaran harga 15 ribuan, dari terminal Purabaya akan masuk tol dan keluar di Tol Pandaan lalu terus menuju Malang.

Bis yang kedua adalah PATAS AC, kisaran harga 30 ribuan, jauh lebih cepat naek PATAS AC ini karena dari Terminal Purabaya akan terus masuk TOL hingga keluar TOL Arjosari.

Menggunakan PATAS AC untuk sampai malang bisa berbeda setengah jam – satu jam lebih cepat dibandingkan dengan naek Bis AC EKONOMI.

Sesampai di Malang bila ingin melanjutkan Naek Ojek Online kembali, mintalah diturunkan di Alfamart Kendedes (Knek Bis ataupun PATAS AC pasti tahu lokasi Alfamart Kendedes ini).

Kenapa Harus turun di Alfamart Kendedes ini ? karena beberapa titik di Malang masih Zona Merah bagi Transportasi Online, salah satunya adalah Terminal Arjosari.

Nah, setelah kamu udah berhasil menentukan dengan moda transportasi apa yang akan kamu gunakan, yuk lanjut kita bahas destinasi wisata murah apa saja yang bisa kamu kunjungi saat berlibur ke Malang.

Baca Juga Hal Menarik ini : Panduan Lengkap Liburan ke Jogja Murah Tahun 2020

Hari Pertama

Di hari pertama Pandu menyarankan cukup memasuki dua lokasi wisata Saja, yaitu Museum Angkut dan Batu Night Spectacular. Jelajah dua tempat ini saja bisa menghabiskan waktu dengan puas seharian.

Jarak dari Museum Angkut ke Batu Night Spectacular hanya berjarak 3 km, kurang lebih dapat ditempuh dengan waktu 7-15 Menit perjalanan

1. Museum Angkut

Kalau pilihanmu berkunjung ke sebuah museum di hari pertama ke malang, kamu bisa mengunjungi Museum Angkut yang sudah terkenal ini. Museum angkut ini akan sedikit berbeda dengan museum lainnya yang penuh dengan kesenian atau benda-beda sejarah.

Museum angkut adalah museum yang memiliki koleksi alat transportasi lengkap baik transportasi darat hingga udara.  

Koleksi yang ada di museum ini begitu lengkap dari segi tahun keluarannya. Mulai dari alat transportasi klasik, modern, hingga yang tercanggih pun ada. 

Museum angkut ini cenderung ramai dikunjungi oleh wisatawan daripada museum sejarah pada umumnya, Kenapa? Karena museum angkut ini lebih anak muda, kekinian dan seru abis. Keseruan yang kamu temukan di museum angkut ini gak lepas dari peran pengelola yang sudah susah payah membuat museum ini tampak unik dan tertata rapi, memiliki ciri khas dan sangat instagramable.

Di museum angkut ini gak hanya menampilkan koleksi mobil antik yang berasal dari Indonesia tapi juga menampilkan banyak alat transportasi dari luar negeri.

Menariknya, museum ini memiliki tema-tema di setiap zona sehingga membuat pengunjung betah berlama-lama di sini.

Kamu akan merasa bak berada di luar negeri sungguhan, karena jika kamu memilih zona Las vegas, kamu sungguh akan seperti berada di Las Vegas.

Banyak orang yang mengabadikan momen saat berkunjung ke sini karena dianggap sebagai tempat yang instagramable banget.

Museum yang terletak di Jalan Terusan Sultan Agung No.2, Kota Batu ini memiliki harga tiket museum yang cukup tinggi.

Harga tiket masuknya adalah Rp100.000/Orang dan bagi pengunjung yang membawa kamera juga dikenakan biaya sebesar Rp30.000.

Walaupun cukup tinggi untuk sebuah museum, namun Anda tidak akan kecewa dengan apa yang didapatkan di dalam museum ini.

Tips saat berkunjung ke Museum Angkut:

-Hati-hati saat berada di dekat kendaraan, jangan sampai tergores ya.

-Jaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya

-Jaga barang pribadi kamu karena tempat ini sangat ramai

-Jangan lupa membawa air putih agar tidak dehidrasi

Di dekat museum angkut ada banyak restoran yang bisa kamu kunjungi yaitu pasar apung.

Di pasar apung ini tersedia foodcourt, tempat makan, tempat jual jajanan dan camilan, juga menyediakan oleh-oleh atau souvenir.

Mau Tahu lebih banyak tanggapan Traveller akan Destinasi Wisata Murah Museum Angkut ini?, Sobat bisa lihat review di Google berikut ini : Review Google Museum Angkut

2. Batu Night Spectacular